suarajatimpost.com
Rabu, 14 Oktober 2015
SURABAYA– Keluarga dari Muhamad Arbianto Irkhas (23) warga Dukuh Jelidro Sambikerep Surabaya dan keluarga dari Muhamad Ervan Sumanaputra (19) warga Tengger Kandangan Timur Benowo Surabaya yang menjadi korban kecelakaan beberapa waktu lalu, mendapat tali asih dari Komunitas CB Internet.Pantauansuarajatimpost.com, Tali asih diserahkan langsung oleh Perwakilan KCBI Raka Soghol dan Pitono Alfreda, kepada perwakilan dari kedua keluarga korban, Rabu (14/10/2015).Turut mendampingi dari perwakilan CB Independent Jabriek Sloki dalam penyerahan tali asih itu, Kedatangan KCBI dan rombongan disambut hangat oleh kedua keluarga korban.Raka Soghol menuturkan, pemberian tali asih itu merupakan wujud empati komunitasnya kepada korban, yang meninggal akibat ditabrak bus Sugeng Rahayu di sebelah barat bekas SPBU Sidomulyo By Pass Krian sekitar pukul 03.00 WIB beberapa hari lalu.“Kami turut berempati atas musibah tersebut. Tali asih ini jangan dilihat berapa isinya. Tapi ini sebagai bentuk empati dan dukungan moral kami kepada keluarga korban agar bisa tabah. Sebab, siapapun tidak menginginkan salah satu dari keluarga kita menjadi korban kecelakaan. Mudah-mudahan keluarga korban diberi ketabahan,” ungkap Raka Soghol.Sementara itu, Keluarga dari kedua korban menyatakan terimakasihnya atas perhatianKomunitas tersebut atas musibah yang menimpa keluarganya. “Mewakili dari kedua keluarga korban, menghaturkan terimakasih atas perhatian yang diberikan,” singkatnya.
KCBI Serahkan Tali Asih Ke Keluarga Korban Kecelakaan Bus Sugeng Rahayu
Thursday, 15 October 2015
0 Response to KCBI Serahkan Tali Asih Ke Keluarga Korban Kecelakaan Bus Sugeng Rahayu
Post a Comment